Menyusui sangat bermanfaat bagi bayi dan Anda. Terutama untuk si kecil. Anda bisa membangun hubungan emosional yang baik di samping mencukupi kebutuhan nutrisinya. Untuk Anda sendiri, hal ini bisa mempercepat penurunan berat badan seperti semula. Sayangnya, menyusui di awal paskah melahirkan lumayan ribet dan menguras emosi. Ada banyak ibu di luar yang berjuang keras agar air susunya lancar. Bila Anda salah satu dari mereka, Anda bisa mengakses informasi tentang masa menyusui di Prenagen.com.
Tips Menyusui Untuk Para Wanita Yang Baru Saja Melahirkan
- Mintalah bantuan - Membekali diri dengan membaca berbagai informasi tentang menyusui sangatlah penting. Namun, ketika Anda masa menyusui tiba, untuk pertama kalinya, mintalah bantuan perawat atau petugas kesehatan. Mereka akan membantu Anda menyusui; bagaimana cara memegang bayi saat menyusui, kapan harus menyusui dan bagaimana caranya sehingga si kecil tidak tersedak. Anda bisa menggunakan bantal sebagai penyangga ika perlu dan biarkan bayi mulai berkenalan dengan puting.
- Biarkan bayi menyesuaikan diri - Kebanyakan bayi yang baru lahir akan menyusu setiap dua atau tiga jam sekali. Pelajari tanda-tanda bayi lapar seperti gerakan bibir, sikapnya yang mulai gelisah dan sebagainya. Susukanlah bayi dengan payudara pertama sampai terasa lemas. Biasanya sekitar 15-20 menit. Meski demikian, tidak ada batasan waktu pasti kapan posisi menyusu harus dirubah. Setelah itu, Anda bisa menyusukan di payudara satunya. Jika bayi masih lapar, ia akan menyusu. Jika tidak dia akan menolaknya. Hindari menyusukan bayi jika susu di payudara belum habis karena rentan terjadi penyumbatan dan infeksi. Jika bayi terus-menerus menyusu di satu payudara, pastikan gunakan pompa di payudara satunya untuk meredakan rasa nyeri.
- Tidurkan bayi dalam satu kamar dengan Anda - Di usia awal paskah kelahiran, bayi sebaiknya ditidurkan satu kamar dengan orang tua. Setidaknya pada 6 bulan pertama untuk menghindari resiko SIDS dan juga untuk memudahkan si kecil menyusu ketika lapar. Tidurkanlah bayi di ranjang yang berbeda karena kasur untuk orang dewasa tidaklah aman karena gerakan orang dewasa ketika sedang tidur.
- Hati-hati dengan dot - Memberikan bayi dot boleh saja karena si kecil sangat suka bila mulutnya mengemut sesuatu. Namun jangan terlalu dini karena bisa mengganggu pola menyusunya. Sebab, mengemut melalui dot dan payudara memiliki sesai yang berbeda. Kenalkan dot setidaknya sekitar sebulan setelah dilahirkan dan bayi sudah memiliki jadwal menyusu yang rutin.
- Jaga kesehatan puting Anda - Selama menyusui, jagalah kebersihan dan kesehatan puting Anda. Tidak masalah membiarkan cairan susu mengering di area puting karena hal ini bisa meredakan perih karena gesekan. Jika Anda buru-buru, tepuk-tepuk dengan ringan area puting Anda dan gantilah bra lebih sering. Selain itu, kurangi shampoo, sabun atau lotion di area puting karena bisa membuatnya kering dan pecah. Jika hal ini terjadi, Anda bisa menggunakan lanolin murni untuk melembabkan area puting.
- Jangan lupa makan makanan yang bergizi - Anda diwajibkan memakan makanan bergizi seimbang supaya kualitas ASI bagus dan lancar. Hindari stres dan carilah support dari pasangan dan keluarga. Selain itu, pastikan Anda minum banyak dan istirahat sebisa mungkin.
Selama masa menyusui berhentilah merokok, minum alkohol, dan berhati-hatilah dalam hal penggunaan obat karena tidak aman bagi kesehatan bayi. Jika Anda sedang mengalami kondisi kesehatan yang kurang baik, diskusikan hal ini dengan dokter Anda.
0 Komentar
Posting Komentar